Selasa, 10 Oktober 2017

Kolam Renang Ceria, Kukusan, Depok

Nyut nyut di pinggang masih terasa, ada teman yang menyarankan untuk berenang agar rasa sakitnya berkurang. Akhirnya aku memaksakan diri untuk menghampiri kolam renang yang letaknya tidak jauh dari rumah (walaupun, harus naik gojek hehe..). Namanya kolam renang CERIA. Letaknya sendiri ada di dalam perumahan Pondok Kukusan Permai dan sebelahan dengan Waterpark ceria. Mungkin karena letaknya ada di dalam komplek perumahan dan disekitarnya banyak di tanami oleh pohon-pohon dan tumbuhan, sehingga terasa asri dan jauh dari polusi.

Kolam renang ini buka sekitar pukul 6.30 pagi. Harga tiket masuknya sendiri, Rp.20.000,- (weekday), dan mungkin Rp.25.000,- (Weekend), karena aku kesana pas hari biasa. Kalau pas weekend, duhh seperti cendol manusia. Kolamnya sendiri terbagi 3 dan ukurannya pun tidak terlalu besar. Kolam dewasanya pun tidak terlalu dalam, sekitar 2m saja. Dan ditemani oleh 2 kolam untuk anak-anak yang pastinya banyak permainan perosotannya. Cekidot penampakannya!

Kolam utama

Kolam anak


Kolam anak
Fasilitas yang ditawarkan di kolam renang CERIA ini sendiri selain tempat bilas yang cukup banyak, adalah adanya tempat-tempat lesehan ataupun bangku-bangku yang bisa digunakan untuk makan-makan, dan gedung serbaguna yang berada persis di depan kolam renang. Bukan itu saja, setelah melewati kolam dan tempat membilas, ternyata di dalam kawasan kolam pun ada villa yang dapat disewakan.
Berikut beberapa penampakannya.

Gedung pertemuan









Ini untuk villa-villa yang berada di dalam kawasan kolam renang.




Paling enak memang datang di hari biasa lumayan sepi, saat berenang tidak kesenggol sana kesenggol sini. Tapi tempat penjual makanan pun otomatis banyak yang tutup. Namun jika ingin datang di hari libur, sabtu atau minggu. Lebih baik datang di awal waktu karena lebih segar dan masih sepi. Dan jika ingin naik angkutan bisa naik angkot no. 04 dari terminal depok.

Selamat berenang ria!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar