Rabu, 13 Januari 2016

Here are the "Rangers"

Sudah cukup lama gak kumpul sama rangers. Who the hell are rangers? :D. Rangers ini sobatnya suami waktu jaman masih jadi pacar. Tapi karena kami tak terpisahkan, jadilah ikut-ikutan di dalamnya. Di Rangers ini juga ada temanku semasa SMA. Sebenernya gak ada nama awalnya, tapi mungkin kalau mau update di medsos kepanjangan sebut satu-satu, jadilah nama Rangers. Karena seperti power rangers, masing-masing warna, masing-masing kepribadian, masing-masing ego and pikiran, tapi bisa bersatu.

Masing-masing Rangers memiliki kesibukannya masing-masing, walau begitu masih mudah bagi mereka untuk kumpul (walau gak semua personilnya). Rumah mereka masih cakupan wilayah Jaksel-jaktim-depok dan biasanya kalau hang out pun cari tempat yang terjangkau, di daerah jaksel-depok. Atau kalau lagi bokek-bokeknya, rumah personilnya yang dibuat ngumpul untuk sekedar ngopi, ngemil, dan chit-chat. Biasanya kalau kumpul bahasan yang biasa dibahas, ya seputar kehidupan masing-masing personil (dari asmara, kerjaan, keluarga, sampai cita-cita yang belum kesampaian), gadget terbaru (beberapa dari mereka keranjingan gadget), sampai berita terbaru yang lagi hangat mondar-mandir di medsos. Kegiatan lain rangers adalah jalan-jalan (mau dalam kota ataupun luar kota) atau share tentang perjalanan pribadi masing-masing anggotanya. Dan satu lagi kegiatan rangers yang gak kalah penting adalah photo-photo, dimanapun juga, kapanpun juga, dalam suasana seperti apapun juga, yang penting cekrek! :D.





Kenalan yukkk sama personilnya (ini penilaian pribadi ya, dilarang kayak blangkon jendol dibelakang a.k.a menggerutu dibelakang :p)
  • Udin = Begitu nama panggilannya, atau “abang”, mungkin karena dia yang di-tua-kan, walau usianya bukan yang paling tua. Abang ini yang mengenalkan aku sama suami, dia temen SMA aku dan temen kuliah suami. Personalnya “unik”, jauh dari kalem :p bukan pendiam, kalau curhat kadang diulang-ulang. Butuh didengarkan, tapi kadang tidak mendengarkan. Kalau lagi kumpul dan gak tau mau bahas apa lagi, si abang pasti tenggelam di hp nya (walau tuh hp gak ada notifnya). Abang ini yang paling care dan setia kawan diantara personil lainnya. Menjaga silaturahmi kayaknya salah satu motto hidupnya deh :). Anak pertama dari 4 bersaudara ini sekarang lagi sibuk kerja di salah satu statiun televisi swasta di Jakarta.
  • Arline = Wanita karir satu ini paling terorganisir dibanding yang lainnya. Menurutku Arlin termasuk tipe yang perfeksionis (walau tidak kronis). Tidak ingin ada hal-hal lain terjadi diluar rencananya. Apapun yang akan dilakukan, kemanapun akan melangkah, dia akan merencanakannya dengan matang. Tipe yang ingin membuktikan diri. Temen ngobrol yang asyik untuk bertukar info apapun juga, optimis, namun terkadang masih emosian. Rumah Arlin yang dari awal jadi base camp-nya rangers kalau lagi gak kumpul di luar. Si cantik ini sekarang berkarier di perusahaan multinasional produsen peralatan konstruksi, pertambangan dll.
  • Rangga = Cowok yang satu ini paling tahu perkembangan fashion yang lagi in, khususnya fashion cowok, karena doi kerja di perusahaan retail yang menjual barang-barang fashion. Personilnya agak usil, apalagi terhadap hal-hal yang dia anggap ekstrem. Kadang-kadang coletahnnya bikin ngakak. Paling jarang nongol di group, kalau nongol cuma untuk ngusilin pikal (soulmate-nya pikal di rangers). Paling gila sama yang namanya cekrek-mencekrek, paling jago nyari angle yang unik (modelnya diem aja, dia as photographer yang nungging-nungging nyari angle yang ok :D).
  • Fitri =  Wanita mungil ini sangat-sangat sibuk dengan kerjaannya, boleh gak disebut workaholic? :D. Dengan kantor yang jaraknya sangat dekat dari rumah, kantor itu sudah jadi rumah keduanya. Bahkan untuk bolos gak masuk aja susah, takut disamperin sama bos nya kerumah, karena Fitri merupakan tangan kanan bosnya, kelabakan lah si bos kalau Fitri gak masuk kerja. Personalnya ramah, senang mendengarkan, dan mudah bersimpati. Dengan rumah yang jaraknya paling jauh dibanding personil rangers lainnya dan waktu kerjanya yang gila, fitri juga jarang ikut kumpul, namun cukup aktif di group chat.
  • Pikal = “Pakejul” nama panggilannya selain pikal. Pakejul ini pejuang cinta sejati, yang sepertinya masih perlu belajar strategi untuk mengejar targetnya :p. saat ini sebagai manajer di salah satu gerai perusahaan retail yang menjual makanan. Kalau dulu personalnya lucu (saat dia ngucapin suatu hal, atau cuma sekedar ngeliat mukanya entah kenapa aku merasa itu lucu dan mengundang tawa). Personalnya pun cukup sabar. Namun sejujurnya saat ini sudah tidak terlalu mengenal pakejul. Semenjak susahnya pakejul diajak untuk kumpul. Kegiatannya selain bekerja, lebih banyak begadang, entah apa tujuan dari begadang itu. Inget kata bang Rhoma kal “Begadang jangan begadang kalau tiada artinya, begadang boleh saja, kalau ada perlunya…” perlu nya kal, bukan setiap hari :p Lakuin yang ngebuat lo bahagia, jauhi yang membuat lo tertekan melakukannya, tentukan langkah lo sendiri.
Dari sekian banyak pembahasan tentang “gak ikut kumpul”, untung aku gak ikut dibahas, karena kayaknya aku yang paling jarang ikut kumpul :D maafkan sayaaa.

 

 

Semoga Rangers selalu satu wadah walau dengan warna masing-masing. Masih dapat bercengkrama, saling mengingatkan, mengajak dalam kebaikan, dan menyatukan cita-angan yang masih belum kesampaian :) 

2 komentar:

  1. lanjutin sof...

    kalo udah bisa lari lagi, kita tambah cekrek²annya..
    sama nambah label "travelling" dimari heehehe

    BalasHapus